PAKET TREKKING

PUNCAK GUNUNG RINJANI (3.726m Dpl)

6 HARI / 5 MALAM

(Berangkat dari Senaru & Berakhir di Sembalun)

RUTE SENARU

Jalur senaru adalah rute yang tanjakan tanpa jeda, tetapi cuaca lembut karena melalui hutan. Dari lokasi ini membutuhkan waktu jalan kaki sekitar 7 jam menuju lereng punggungan di ketinggian 2.641m dpl (tiba di Pelawangan Senaru ). Di tempat ini pemandangan ke arah danau, maupun ke arah luar sangat bagus , sementara dalam perjalanan pendakian menuju ke Rim Senaru, anda dapat menjumpai flora dan fauna khas hutan tropis sperti burung, kupu-kupu, monyet, selain itu, anda mungkinakan melihat anggrek, strawberry lokal, edelweiss dan tumbuhan lainya disepanjang perjalanan, hutan tropis mulai dari pintu hutan senaru samapai pos-3 yang selalu menemani perjalanan anda

ITINERARY 6 HARI / 5 MALAM TREKKING

Hari 01 Tiba di Lombok – Check in Hotel

Kedatangan di Bandara international Lombok atau dari pelabuhan yang lain yang berada di pulau lombok seperti : Lembar / Bangsal / Teluk Kodek atau di tempat oject-object wisata yang menjadi tujuan wisata di lombok seperti: Mataram, Senggigi, Kuta lombok, 3 Gilis (Gili Trawangan, Meno, Air) dan anda akan di jemput oleh perwakilan/staff kami dan kemudian di antar ke hotel yang telah kita sepakati, kami selalu merekomendasikan penginapan pertama adalah di lokasi senaru di mana tempat ini yang berada di kaki gunung Rinjani dan kemudian anda bisa menjumpai trekking guide dan porter anda yang langsung menjelaskan tentang perjalanan untuk ke esok harinya, bila kedatangan anda masih sore sebelum matahari tenggelam anda berkesempatan untuk jalan-jalan ke air terjun Sindang Gile dan Tiu Kelep lokasinya 25 menit jalan kaki tidak jauh dari penginapan anda.


Note!: menginap di hotel yang berada di kawasan senggigi sebelum mendaki tergantung permintaan anda,dan kita berangkat esok harinya jam 5.30am


Perkiraan Waktu:
• Lombok Aiport – senggigi approx 1,25 minut by privat car
• Lombok - Senaru village appox 4 hours by private Car
• Lembar - Senaru village approx 2,5 hours
• Mataram / Senggigi - Senaru village approx 2 hours
• Tluk Kode / Bangsal Harbor - Senaru village approx 1, hour 25 minute.
• Gilis – Bangsal harbor30minute appoximately by public boat.

 

Hari 02 Senaru RTC (601dpl) Pelawangan senaru/Rim (2.641m dpl)

Rigistrasi di Rinjani Trek Center (RTC) senaru ( 601mdpl),7.30-8.00 pagi kemudian kita mulai berangkat melaui perkebunan kopi, coklat dan rerumpunan bambu untuk menuju pintu hutan lokasi ini agak terbuka sebelum kita sampai di pintu hutan waktu tempuh 25-30 menit, kemudian beristrahat 5-10 menit, lalu kita akan memasuki pintu hutan tropis dimana sepanjang perjalan anda bisa menemukan pepohonan, burung, kupu-kupu monyet, angrek hutan dan berbagai jenis flora dan fauna ciri khas hutan tropis dan perjalanan pun terasa sejuk meskipun agak menanjak menuju Pos2 (1.500m) Montong Satas waktu tempuh kira-kira 2 jam perjalanan kemudian kita beristrahat dan menikmati makanan ringan dan buah-buahan segar yang telah siapkan.

Setelah kita beristrahat yang cukup, kemudian kita melanjutkan perjalan ke pos3 (2.000m) Mondoka Lokak dengan waktu perjalana kira-kira 2 jam dimana di sepanjang perjalan kita akan melihat berbagai macam tumbuh-tumbuhan seperti, pandan yang menjulang tinggi di kira kanan jalan dan angrek gunung yang menempel di pepohonan strawberry lokal pun tumbuh di sepajang jalan dekat pos3 setelah sampai di sini guide dan porter pun mulai memasak untuk makan siang, buah-buahan, kopi, teh hangat sebagai pelengkap hidangan makan siang anda.


Sehabis makan siang dan beristrahat cukup kita mulai melakukan pendakian menuju ke areal perkempingan yaitu Pelawangan Senaru (2.641m) untuk bermalam di mana di route ini kita sudah melewati hutan tropis medan terbuka dan menajak yang terjal tanpa jeda dan medan bebatuan dengan waktu perjalanan 2jam dari pos 3 ke pelawangan tiba di sini kira-kira jam 5 sore dan kita mendirikan tenda acara santai dan rilex sambil menunggu matahari terbenam (sunset) dan makan malam.


Hari 03 Pelawangan Senaru/Rim (2.641m dpl) - Danau Segara Anak (2.008m dpl)

Setelah sarapan pagi dan menikmati pemandangan Gunung rinjani dari pelawanga senaru kemudian kita melanjutkan perjalan kita ke Danau segara anak dengan waktu 2-3 jam perjalanan menurun, medan ini sangat berbahaya curam dengan kemiringan hampir 2.000 meter, perlu extra hati-hati dan selalu saling memperingati, namun pemandangan selama perjalan keindahan anak gunug baru selalu berada di depan mata dan danau Segara Anak pun tak putus-putus dipandang mata, pukul 10 pagi kira-kira kita akan sampai di danau segara anak, kitaakan beristrahat, mendirikan tenda dan mempersiapkan makan siang, bagi yang ingin berendam di mata air panas (hot springs) hanya berjalan sekitar 100m dari lokasi tenda, memancing di segara anak menjadi salah satu aktifitas yang mengaksikan bagi para pendaki selama berada di danu segara anak


Hari 04 Danau Segara Anak (2.008) - Pelawangan Sembalun ( 2.639m)

Setelah habis makan siang di danau segara anak kita bersiap-siap untuk melanjutkan perjalan menuju pelawangan sembalun (2.639m) dengan waktu tempuh 3jam dan kita akan sampai sebelum jam 5sore kemudian kita langsung mendirikan tenda dan menikmat sunset, bersama makan malam .

 

Hari 05 Pelawangan Senaru - Puncak Rinjani (3.726m) - Desa Sembalun - Senggigi Hotel

Jam 2.30 dini hari kita di bangun dan bersiap untuk menuju puncak, ini di maksud kan agar pagi harinya dapat menikmati matahari terbit (sunrise) dari puncak Gunung Rinjani (3.726m dpl), namun sebelumnya anda akandi sugguhkan kopi, teh hangat dan makanan ringan, 3 jam 20 menit waktu tempuh, medan ini tergolong lumayan berat, karena meniti di bibir kawah dengen margin safety yang pas-pasan, medan pasir, batu, tanah 200 meter di ketinggian terahir, karena beratnya medan akan terbayar dengan pemandangan alamnya yang indah, Gunung Agung di bali, Gunung Tambora di Sumbawa akan terlihat jelas saat cuaca bagus di pagi hari, untuk mendaki Rinjani tidak di perlukan alat bantu,cukup stamina, kesabaran.


Kurang lebih 30 menit setelah kita menikmati matahari terbit, kita akan turun menuju tempat perkemahan dengan waktu tempuh kira-kira 1 jam menurun, ini jauh lebih mudah di banding saat naik, tiba di perkemahan porter-porter sudah menunggu dan menyiapkan makanan, kemudian kita berkemas-kemas untuk melanjutkan perjalan kita menuju Desa sembalun, perjalanan menurun, sangat landai setelah melewati pos 3 Pada balong dan makan siang di pos2 kemudian kita menuju desa Sembalun waktu tempuh kira-kira 5-6 jam dari Pelawangan Sembalun, sesampai di desa sembalun transport kita sudah menunggu untuk bersama-sama ke desa Senaru dengan guide dan porters dan berpisah disini, kemudian anda di bawa ke hotel di Senggigi yang telah di sepakati, check-in, acara bebas..

Day 06: Senggigi hotel – Lombok tours - Bandara Internatinal Lombok

Setelah sarapan pagi dari hotel kami akan mengajak anda jalan-jalan untuk melihat pusat kunjungan wisata yang anda di Lombok kira-kira4-5 jam sembelum jadwal pembrangkatan pesawat anda dan kemudian di hantar ke Bandara untuk meniggalkan pulau Lombok (check-in bandara) program usai.


Untuk informasi lebih detail tentang paket trekking ini,silahkan booking melalui E-mail kami: pusakalombok@gmail.com - pulo.tours@gmail.com

ContactPerson : Lalu Arjuna (+62 8123713279) - (+62 87865093082)

Harga sudah termasuk :

Harga tidak termasuk :

Hantar/ jemput
2 malam hotel sebelum dan sesudah trekking
Trekking guide
Porters
Makanan selama pendakian
Tent,toilet tent,sleeping bags and matras
Tiket masuk kawasan Gunung Rinjani
Trekking certificate (on request)

 

Tiket pesawat
Tas kecil untuk mendaki
Sepatu trekking
Baju hangat/jaket
Lapu senter

Celana panjang
Porter tambahan untuk bawa barang pribadi
Tips

CATATAN PENTING


Perlengkapan sendiri:

  • Sun block lotion, topi, kaca mata
  • kamera, handy cam
  • Handuk kecil
  • Baju kaos (2 atau 3)
  • Celana panjang untuk pendakian (bukan jeans)
  • Jaket dan jas hujan
  • 2 celana dalam
  • Tongkat
  • Lampu senter

* Semua item di atas dikemas dalam saturansel kecil tidak boleh lebih dari 3 kg  dan dibawa oleh diri sendiri atau peserta pendaki.


** Apabila program ini di setujui, maka pembayaran lunas dilakukan 2 minggu sebelum keberangkatan. Apabila anda sudah membayar program dan terjadi masalah yang dilakukan oleh kantor kami, maka kami akan mengembalikan semua pembayaran yang sudah kami terima. Akan tetapi jika masalah berasal dari anda yang membuat program ini dibatalkan, sementara anda sudah membayar program ini kepada kami, maka semua uang pembayaran tersebut tidak dikembalikan. Terima kasih atas perhatian anda.


Head Office :


Jl. Raya Bandara Internasional Lombok KM. 2 No.2 Penujak - Lombok Tengah, Indonesia

Telphone : (0370) 629623 / Faxcimile : (0370) 629623

E-mail :  pusakalombok@gmail.com – pulo.tours@gmail.com

Website : www.pusakalomboktours.cms4people.com –www.lombokheritage.cms4people.com

www.pusakalomboktoursandtravel.blogspot.com