PAKET WISATA RELIGI
(5 HARI / 4 MALAM)

HARI 01 : AIRPORT – SASAK TOUR - CHECK IN HOTEL (MS, MM)

Tiba di Bandara International Lombok, guide kami siap untuk menjemput dan mengantar anda ke Desa Traditional Sade merupakan salah satu Desa Adat Sasak yang didiami oleh suku Asli Sasak yang masih mempertahankan budaya dan tradisi yang unik, Lantai rumah dari tanah liat dicampur dengan kotoran kerbau, kerangka bambu dan kayu  beratapkan alang-alang. Kemudian mengunjungi Pantai Kuta Lombok yang sangat terkenal dengan pasir putih bagaikan merica dan makan siang disajikan di lokal restaurant, selanjutnya megunjungi pantai Tanjung A’an yang berlokasi di sebelah timur Pantai Kuta Lombok. Kemudian pada sore hari kembali ke Sukarara yang merupakan desa yang terkenal dengan Desa Tenun Songket yang motifnya sangat menarik. Setelah itu, dilanjutkan ke Mataram, makan malam disajikan di lokal restaurant. Selanjutnya, guide Pusaka Lombok Tours akan mengantar anda ke hotel untuk proses check-in.

 

HARI 02 : HOTEL  – FULL DAY WISATA RELIGI  (MP, MS, MM)

Setelah sarapan pagi di hotel, guide kami siap menjemput dan mengantar anda untuk berziarah ke Makam Batu layar. Makam Batu Layar merupakan makam Syeh Syayid Muhammad Al Bagdadi yang berasal dari Bagdad. Ia datang ke pulau Lombok untuk menyebarkan agama islam. Setelah agama islam tersebar dan sempurna, Syeh ingin kembali ke negeri asalnya di Bagdad. Syeh kemudian diantar jemaahnya atau muridnya ke pinggir pantai Batu Layar. Setelah tiba di pinggir pantai, Syeh berdiri di atas batu yang menyerupai sebuah perahu. Namun setengah jam kemudian, datang hujan lebat yang disertai angin dan petir. Di saat itulah, syeh menghilang dan yang tertinggal hanya surban dan kopiahnya. Untuk menghormati Syeh, maka surban dan kopiahnya dikubur disana. Dilanjutkan ke Makam Bintaro: Al-Idrus, Al-Jufri, Assegaf, Bagis, Al-Kaff, Sahab, Al-Syatri, Aqil, Habsyi, dan lainnya. makam tersebut merupakan makam orang-orang penting yang berjasa dalam penyiaran dan penyebaran agama Islam di Lombok. Mereka adalah tokoh-tokoh yang berperan dalam penyebaran dan pengembangan Islam di Lombok. Makan siang disajikan di lokal restaurant, kemudian anda diajak untuk melanjutkan wisata religi ke Makam Loang Baloq. Makam Loang Baloq bukanlah nama seseorang. Makam tersebut berada di dalam lubang besar yang terbentuk dari akar-akar pohon beringin yaitu makam Maulana Syech Gaus Abdurrazak,  sedangkan di lubang bagian samping adalah makam Anak Yatim dan di bagian luar masih disamping pohon beringin terdapat makam Datuq  Laut. Selanjutnya, anda diantar ke Desa Mambalan Lombok Barat. Di Desa ini, ada sebuah makam wali Allah yang terkenal ramai di ziarahi orang banyak, pemilik makam bernama Lalu Gde(bahasa sasak). Beliau berdakwah, mengajar mengaji di desa Mambalan dan sekitarnya. Sewaktu Lombok masih dijajah oleh pemerintahan Gusti Anak Agung Bali. Lalu Gede memang merupakan wali Allah yang berpangkat tinggi. Makan malam disajikan di lokal restaurant kemudian ke hotel untuk beristirahat.


HARI 03 : HOTEL  – FULL DAY WISATA BUDAYA (MP, MS, MM)

Makan pagi di hotel, kemudian anda akan kami jemput untuk tour sehari penuh dengan jumlah kunjungan yang lebih sedikit tapi merupakan gambaran sejauh mana Agama Islam berkembang dengan mengunjungi objek pertama yaitu: Masjid Tua di Bayan, sebagian penduduk kampung ini merupakan penganut Islam Wetu Telu, yaitu perpaduan kepercayaan Hindu dan Agama Islam, umat Islam Wetu Telu memiliki pola hidup beragama yang berbeda dengan penganut Hindu maupun Umat Islam, karena pengikut aliran ini memadukan kedua unsur Agama tersebut. Selanjutnya mengunjungi Air Terjun Sindang Gile, kawasan wisata alam di lereng Gunung Rinjani. Makan siang disajikan dalam bentuk Kotak makan siang (lunch box). Kemudian kembali ke Mataram dan makan malam disajikan di local restaurant. Kembali ke Hotel untuk beristirahat.

 

HARI 04 : HOTEL  – CITY SHOPPING (MP, MS, MM)

Setelah sarapan pagi di hotel, guide kami akan menjemput anda untuk mengikuti City shopping tour dengan mengunjungi objek pertama yaitu: Pasar Cakranegara merupakan pusat Grosir kaos lombok dan aneka barang, selanjutnya mengunjungi pusat oleh-oleh khas Lombok antara lain : madu lombok, aneka dodol khas lombok, susu kuda liar, dan lain-lain. Makan siang di lokal restaurant, Perjalanan dilanjutkan menuju Taman Narmada yang merupakan miniatur Danau Segara anak di Gunung Rinjani. Kemudian melanjutkan perjalanan ke Pura Lingsar yang merupakan Pura terbesar & tertua di Pulau Lombok, dibangun Tahun 1714. Makan malam di lokal Restaurant dan kembali ke hotel.

 

HARI 05: HOTEL – TRANSFER AIRPORT (MP)

Check out hotel jam 12 : 00 dan Acara bebas sampai datang waktu dijemput oleh guide kami untuk di transfer ke Airport. Sampai jumpa dilain kesempatan bersama Pusaka Lombok Tours


Harga sudah termasuk :

Harga tidak termasuk :

4 Malam tinggal di hotel (Sekamar Berdua)

Tours dengan Mobil/Bus Full AC

4 x Makan siang di restaurant lokal

4 x Makan malam di restaurant lokal

Guide berpengalaman

Air mineral saat Tour

Transfer Airport – Hotel –Airport

Tiket Pesawat (PP)

Airport Tax (PP)

Porter Airport

Local transport (Angdes)

Guide& driver tip

Makanan & minuman tambahan

Laundry, minibar, telepon


Head Office :


Jl. Raya Bandara Internasional Lombok KM. 2 No.2 Penujak - Lombok Tengah, Indonesia

Telphone : (0370) 629623 / Faxcimile : (0370) 629623

E-mail :  pusakalombok@gmail.com – pulo.tours@gmail.com

Website : www.pusakalomboktours.cms4people.com –www.lombokheritage.cms4people.com

www.pusakalomboktoursandtravel.blogspot.com